Smartphone Redmi 2 bukan satu-satunya produk terbaru Xiaomi di Indonesia. Perusahaan asal Negeri Tirai Bambu itu turut memboyong tablet Mi Pad ke Tanah Air.
Meski baru hadir secara resmi di Indonesia, Mi Pad sebenarnya sudah diperkenalkan sejak tahun lalu. Tablet ini meluncur dengan layar IPS berukuran 7,9 inci.
Xiaomi membekali Mi Pad dengan serangkaian spesifikasi yang diklaim tak kalah unggul dari kompetitornya. Tablet yang disokong CPU Tegra K1 ini memiliki RAM 2GB, memori internal 16 GB yang bisa diperluas dengan microSD hingga 128 GB, baterai 6700 mAh, dan bluetooth 4.0.
Tablet yang memiliki kamera belakang 8 MP dan kamera depan 5 MP ini memiliki berat 360 gram dengan ketipisan 9,4mm. Berdasarkan pengujian Antutu, Mi Pad memperoleh skor 45.631.
Vice President International Xiaomi, Hugo Barra, pun menilai Mi Pad lebih unggul dibandingkan para kompetitornya yaitu iPad mini 2 with Retina, iPad mini 3, Galaxy Tab S 8.4 dan Nexus 9. Misalnya, kata Barra, skor Antutu Mi Pad lebih tinggi dibandingkan iPad mini 3 yang memiliki skor 28.446.
"Akhirnya tablet Mi Pad hadir di Indonesia. Saya berharap Mi Pad bisa sukses di sini, seperti produk-produk kami sebelumnya," ungkap Barra di The Club XXI, Djakarta Theatre, Jakarta, Rabu (1/4/2015). Penjualan perdana Mi Pad di Indonesia akan digelar pada 8 April 2015 melalui situs e-commerce Lazada dengan harga Rp 2.999.000 untuk versi 16 GB. Namun yang dijual di Tanah Air hanya versi warna putih.
Kendati pilihan warnanya masih terbatas, Barra tetap optimis dengan hasil penjualan Mi Pad. Optimismenya ini tak lepas dari dukungan komunitas dan penggemar Xiaomi, Mi Fan.
"Kami memang baru di Indonesia, tapi respon komunitas dan fans kami sangat bagus. Ke depan, kami akan terus memperluas portofolio dan produk," jelasnya.
Tag :
gadget