Mengenal Kerja "Tukang Parkir" Pesawat

ryan rey special thread
RATE DULU YA JURAGAN


HOT THREAD OF THE YEAR #KASKUSCHOICE
Spoiler for HT #7:




MENGENAL KERJA TUKANG PARKIR PESAWAT / AIRCRFAT MARSHALL




Quote:

MENGINTIP KERJA AIRCRAFT MARSHALL :

TRIBUNNEWS.COM -- PROFESI tukang parkir tidak hanya identik dengan kendaraan bermotor. Pesawat terbang juga memiliki petugas khusus layaknya tukang parkir. Dengan gerakan tangan, mereka mengatur pilot meski bahaya sedotan mesin pesawat mengancam.

Namanya Randi Artino. Sehari-hari dia bertugas membantu pilot memarkirkan pesawat ke apron setelah mendarat di Bandara Sultan Thaha, Jambi. Dengan gerakan tangan dan alat bantu seukuran bet tenis meja, dia memandu pilot ke lokasi parkir.
Sebagai petugas parkir pesawat, istilah resminya Ground Marshall (GM), Randi biasanya akan berdiri tegak di sebuah titik dan memberikan aba-aba visual ke pilot. Penumpang mudah mengenalinya dengan seragam khusus dan biasa bergerak-gerak tangannya sewaktu ada pesawat berjalan ke apron.

Selain dengan ATC, pilot juga harus berhubungan dengan Randi dan sejawatnya setiap hendak parkir pesawat. Meski terlihat ringan, sejatinya profesi Randi juga berisiko. Termasuk dari ancaman sedotan mesin jet pesawat.
Seorang GM bertanggung jawab penuh menjamin pesawat dan penumpang selamat saat pesawat parkir.

Jika salah dalam memarkirkan pesawat, bisa berakibat fatal. Oleh karena itu, yang ditugaskan untuk menjadi juru parkirnya juga harus punya keahlian khusus. Bahkan, harus melalui jenjang pendidikan yang khusus.

Randi satu di antara enam GM di Bandara Sultan Thaha Saifuddin. Dia mengatakan, tanpa GM pilot akan mengalami kesulitan mengarahkan pesawatnya, karena pesawat memiliki bentuk fisik berbeda dengan kendaraan bermotor. "Sangat penting. Sebab kendali di landasan harus menggunakan marseller, jika tidak, pilot bisa ragu mau parkirnya dimana," kata Randi, di ruang kerjanya, Rabu (17/7/2013).

Dalam bekerja, GM tidak sendirian, tapi berkoordinasi dengan pilot. Dirinya berkomunikasi dengan pilot melalui ATC yang juga berkoordinasi dengan BMKG sebagai pemandu cuaca.

Tugasnya di bandara kata pria kelahiran Jambi 1987 itu memberikan sinyal atau aba-aba visual kepada awak kemudi pesawat instruksi pemanduan.

Tugasnya juga mensterilkan lokasi landasan, termasuk jika terdapat kerikil atau besi-besian di sekitar landasan. Itu bisa berakibat fatal kepada mesin pesawat, sebab mesin pesawat tersebut mempunyai daya sedot yang kuat.
"Jangankan kerikil, manusia pun jika terlalu dekat akan tersedot juga. Maka dari itu, tempat landasan harus disterilkan," ungkapnya.

Randi mengatakan, aba-aba pertama setelah pesawat datang yaitu menggunakan gerakan say hello, atau mengangkat tangan kanan lurus ke atas. Ini menandakan bahwa ada orang di landasan. Setelah itu mengarahkan tangan sejajar ke depan, itu menunjukkan pesawat harus parkir di sana.

Setelah itu, tangan kembali lurus membentang ke kiri dan ke kanan pertanda pesawat harus lurus. Kemudian jika hendak mengarahkan pesawat ke kanan atau ke kiri, tangan tinggal diangkat setengah saja.
Tidak sampai disitu saja, untuk mematikan mesin saja pilot juga harus sesuai dengan instruksi marshaller. Intruksi yang diberikan berupa mengarahkan tangan ke leher mirip menyembelih hewan. (muzakkir)











belajar marshalling:


---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------


VIDEO TENTANG AIRCRAFT MARSHALL....KEREN GAN!!






sumber : http://www.tribunnews.com/nasional/2...t-pakai-tangan

UPDATE :
Ada kaskuser yang katanya kerja sebagai ground marshall
gajinya 25JUTA/bulan...!!
bener atau tidaknya mohon di koreksi
Spoiler for pengakuan kaskuser yang kerja sebagai ground marshall:

Quote:Original Posted By rock2titan
Ane kerja sebagai ground marshall gan.



Quote:Original Posted By rock2titan


Rp. 25.000.000/bulan ane gan..

Baru kerja ane gan..




keren gila nih jadi aircraft marsgall
btw gagal pertamax, keduax gapapalah
Apa hubungannya sama badge kaskus gan?
Bayar 2000 gak pilot nya?
Tapi kang parkir pesawat suka main tuiter, follow me
mantap gan
edaaannn markirin pesawat segede gaban
apa gak takut ketabrak pesawat yak

Tukang parkir paling kereeeen
Hadeeeh Pake ada embel-embel badge kaskus biar threadnya rame ya gan...
Kayaknya nanti bakal menjamur nih
gajinya berapa tuh gan?
kang parkirnya cuci pesawat juga dak ?
Quote:Original Posted By funk
kang parkirnya cuci pesawat juga dak ?


kayanya engga gan..mungkin yang cuci pesawatnya pramugarai
Quote:Original Posted By qqbanten2000
Tukang parkir paling kereeeen


cakep2 ya gan
ini tukang parkir bukan sembarang tukang parkir, anggotanya juga uda militer
setiap profesi punya sisi kerennya masing2 ya
Quote:Original Posted By tomingshe
ini tukang parkir bukan sembarang tukang parkir, anggotanya juga uda militer


kalo diparkirin kang parkir liar yg ada tu pesawat di derek dinas PU
Quote:Original Posted By antrasit
setiap profesi punya sisi kerennya masing2 ya


setuju banget gan
setidaknya tukang parkir pesawat tidak datang tiba-tiba ketika pilot ingin mengambil pesawat utk kemudian pulang kerumah
Via: Kaskus.co.id
Tag : The Lounge
Back To Top