DiagAxon merupakan aplikasi gratis yang memungkinkan kamu untuk cek ketersediaan host pada jaringan dengan melakukan operasi ping. Selain itu, aplikasi ini memungkinkan kamu untuk menganalisis jalur paket jaringan global (tracert) serta port scan.
Fungsi Diagnostic connection memungkinkan kamu untuk menambahkan alamat IP yang valid, kemudian menentukan parameter yang dikehendaki, seperti 'Number of Echo Requests' yang ingin dikirim, serta menetukan 'Send Buffer Size'. Selain itu, kamu dapat mengaktifkan atau menonaktifkan fitur 'Don't Fragment flag in packet'.
Alat 'Traceroute' yang disediakan oleh DiagAxon memungkinkan kamu memilih alamat IP, masukan jumlah maksimum hop dan memeriksa fitur 'Do Not Resolve Hostnames'. Kemudian kamu dapat mengklik 'Start' dan utilitas akan menampilkan respon dalam beberapa saat. Selain itu, dengan menggunakan komponen 'Scan Ports', kamu memiliki kemampuan untuk memverifikasi keberadaan port yang terbuka pada alamat tertentu. Hasilnya dapat disalin ke clipboard dari jendela 'History' dan disisipkan dalam dokumen, untuk diproses lebih lanjut.
Pengembang | : | Geneosoft |
Lisensi | : | Gratis |
Ukuran File | : | 1.03 MB |
OS | : | Windows |
Rating | : | DiagAxon | , oleh tim DSG, pada 14 Maret 2015 |
Link Download | : | Aplikasi Cek Ping Dan Cek Jaringan DiagAxon |
Tag :
Apps