Pengertian & Sejarah Android menurut Wikipedia

Artikel Tentang Android ini untuk anda yang bertanya tentang apa itu Android ? dan bagaimana sejarah android, saya akan menulislkan semuanya menurut situs wikipedia, dan sebenarnya anda bisa langsung membacanya di Wikipedia





Android adalah sistem operasi berbasis Linux yang dirancang untuk perangkat seluler layar sentuh seperti telepon pintar dan komputer tablet. Android awalnya

dikembangkan oleh Android, Inc., dengan dukungan finansial dari Google, yang kemudian membelinya pada tahun 2005.





Sistem operasi ini dirilis secara resmi pada tahun 2007, bersamaan dengan didirikannya Open Handset Alliance, konsorsium dari perusahaan-perusahaan perangkat keras, perangkat lunak, dan telekomunikasi yang bertujuan untuk memajukan standar terbuka perangkat seluler.





Ponsel Android pertama mulai dijual pada bulan Oktober 2008. Antarmuka pengguna Android didasarkan pada manipulasi langsung, menggunakan masukan

sentuh yang serupa dengan tindakan di dunia nyata,

seperti menggesek, mengetuk, mencubit, dan membalikkan cubitan untuk memanipulasi obyek di layar. Android adalah sistem operasi dengan sumber terbuka, dan Google merilis kodenya di bawah Lisensi Apache. Kode dengan sumber terbuka dan lisensi perizinan pada Android memungkinkan perangkat lunak untuk dimodifikasi secara bebas dan didistribusikan oleh para pembuat perangkat, operator nirkabel, dan pengembang

aplikasi. Selain itu, Android memiliki sejumlah besar

komunitas pengembang aplikasi ( apps) yang memperluas fungsionalitas perangkat, umumnya ditulis dalam versi kustomisasi bahasa pemrograman Java.





Pada bulan Oktober 2012, ada sekitar 700.000 aplikasi yang tersedia untuk Android, dan sekitar 25 juta aplikasi telah diunduh dari Google Play, toko aplikasi utama Android





Sebuah survey pada bulan April-Mei 2013 menemukan bahwa Android adalah platform paling

populer bagi para pengembang, digunakan oleh

71% pengembang aplikasi seluler.





Sejarah Android



Pengertian Android,Sejarah Android, Android adalah

Android, Inc. didirikan di Palo Alto, California, pada

bulan Oktober 2003 oleh Andy Rubin (pendiri

Danger), Rich Miner (pendiri Wildfire Communications, Inc.),Nick Sears (mantan VP T-Mobile), dan Chris White (kepala desain dan pengembangan antarmuka WebTV) untuk mengembangkan "perangkat seluler pintar yang

lebih sadar akan lokasi dan preferensi penggunanya". Tujuan awal pengembangan Android adalah untuk mengembangkan sebuah sistem operasi canggih yang diperuntukkan bagi kamera digital, namun kemudian disadari bahwa pasar untuk perangkat tersebut tidak cukup besar, dan pengembangan Android lalu dialihkan bagi pasar telepon pintar untuk menyaingi Symbian dan

Windows Mobile (iPhone Apple belum dirilis pada

saat itu). Meskipun para pengembang Android

adalah pakar-pakar teknologi yang berpengalaman,

Android Inc. dioperasikan secara diam-diam, hanya

diungkapkan bahwa para pengembang sedang menciptakan sebuah perangkat lunak yang diperuntukkan bagi telepon seluler. Masih pada tahun yang sama, Rubin kehabisan uang. Steve Perlman, seorang teman dekat Rubin, meminjaminya $10.000 tunai dan menolak tawaran

saham di perusahaan. Google mengakuisisi Android Inc. pada tanggal 17 Agustus 2005, menjadikannya sebagai anak perusahaan yang sepenuhnya dimiliki oleh Google.

Pendiri Android Inc. seperti Rubin, Miner dan White

tetap bekerja di perusahaan setelah diakuisisi oleh Google. Setelah itu, tidak banyak yang diketahui tentang perkembangan Android Inc., namun banyak anggapan yang menyatakan bahwa Google berencana untuk memasuki pasar telepon seluler dengan tindakannya ini.Di Google, tim yang dipimpin oleh Rubin mulai mengembangkan platform perangkat seluler dengan menggunakan kernel Linux. Google memasarkan platform tersebut kepada produsen perangkat seluler dan operator

nirkabel, dengan janji bahwa mereka menyediakan

sistem yang fleksibel dan bisa diperbarui. Google telah memilih beberapa mitra perusahaan perangkat lunak dan perangkat keras, serta mengisyaratkan kepada operator seluler bahwa kerjasama ini terbuka bagi siapapun yang ingin berpartisipasi.untuk anda yang ingin membaca secara keseluruhan tentang sejarah android bisa baca disini Sumber jadi pengetahuan anda tentang apa itu android dan bagaimana sejarah android bisa terselesaikan







Tag : Android
Back To Top