7 Tips Memilih Smartphone Android Berkualitas
Jadi untuk anda yang masih bingung menentukan mana yang harus anda beli, setidaknya anda memperhatikan dulu ketujuh tips yang akan saya tuliskan dan setelah membaca tips ini silahkan anda cari informasi tentang spesifikasi android di internet.( ! ). Baterai
Dengan berbagai fitur yang ada di smarphone android akan membuat anda harus pintar memilih daya tahan baterai, untuk itu silahkan anda baca informasi tentang spesifikasi smartphone android yang daya tahan baterainya minimal 1500 Mah.
( !! ). Kapasitas Data
Sekarang ini banyak ponsel yang mulai tidak menggunakan microSD sebagai penyimpanan tambahan dan memilih memperbesar kapasitas memory internalnya, tetapi hal tersebut sebenarnya sangat berbahaya. Karena jika memory internal tersebut sudah menampung data lebih dari setengah kapasitas yang disediakan biasanya ponsel mulai lambat ketika digunakan, terlebih lagi jika memory internalnya rusak akan sulit menggantinya karena terbatasnya pasokan suku cadang. Jadi pilih lah ponsel yang mendukung microSD agar jika kapasitasnya penuh bisa diganti dengan yang lebih besar dan tidak membebani ponsel
( !!! ) Resolusi Layar
480x800 adalah resolusi yang terendah yang saya sarankan walaupun masih ada resolusi yang lebih kecil, dengan anda memilih resolusi android yang cukup besar akan membuat anda lebih bisa menikmati tampilan yang bagus.
( !V ). Prosesor, OS Dan RAM
Kalau anda ingin membeli smartphone android, anda juga harus memperhatikan hal ini, karena inilah bagian terpenting dari smartphone android, jadi kalau anda ingin membeli smartphone android pastikan tentukan dulu mau untuk apa nantinya, apakah anda ingin mendownload banyak game android HD atau hanya untuk berkomunikasi.OS android 4.0 ice cream sandwich dan RAM 512Gb. Dan hasilnya ponsel menjadi cepat panas dan suka ngelag karena prosesor tidak seimbang dengan OS, karena prosesor dan RAM standar untuk OS android 4.0 adalah prosesor 1Ghz dan RAM 1Gb. Jadi bila anda ingin membeli ponsel android yang standar ke atas silakan pilih ponsel yang menggunakan prosesor 1Ghz, OS android 4.0 dan RAM 1Gb.
( V ) Jaringan 3G
Kalau anda termasuk yang suka mengakses internet, maka pilihlah yang sudah memiliki jaringan 3G dengan begitu kegemaran anda mengakses dunia internet akan di dukung dengan jaringan 3G yang sudah tentu lebih bagus daripada 2G atau Edge.
( V! ).Kamera
Khusus untuk anda yang suka foto-foto maka anda juga harus memperhatikan kualitas dari smartphone android yang akan anda beli, tentunya semakin canggih kamera maka harga juga akan semakin tinggi.
( V!! ) Merk
Anda juga harus memperhatikan Merk dari smartphone android yang akan anda beli, pastikan beli smartphone android Merk nya sudah terkenal dan banyak di gunakan.
Tag :
tips